Friday, December 2, 2011

Songket Aceh Go International

ACEH - Desainer ternama Indonesia, Amy Atmanto, berencana menggelar fashion show di Milan-Itali dan Perancis pada akhir 2011. Perancang berdarah Aceh yang menjadi Brand Ambassador Crystal Swarovski ini akan memakai songket aceh sebagai bahan dasar gaun-gaun muslimah glamour rancangannya.
Amy yang dipercaya banyak selebriti untuk merancang gaun pengantin mereka itu mengaku sangat tertarik dan terinspirasi desain songket aceh. Ia pun memborong songket yang dijual di outlet Nyak Ni di Jalan Tuanku Imam Bonjol, Banda Aceh, untuk dibawa pulang ke rumah kebaya, Royal Sulam, miliknya di Jakarta. Menjadikan songket Aceh go international lewat pameran-pamerannya di dunia pun berkali-kali diucapkan perempuan berusia 33 tahun ini.
Datang bersama artis Cut Yanti yang baru-baru ini mendirikan perkumpulan artis Cinta Kain Aceh, Amy terlihat sibuk dan bersemangat mengomentari corak, warna, dan kualitas songket aceh. "Corak, motif, dan warna songket aceh sangat bagus dan indah, Saya akan menciptakan trend mode gaun terbaru dan bisa saya pamerkan di peragaan busana karya saya di Milan dan Paris akhir Desember ini. Peragawatinya akan saya pilih yang berdarah Aceh juga, namanya Tasha," kata desainer kelas atas ini.
Ia juga menyatakan akan mengangkat songket aceh untuk menjadi trend di Indonesia. "Sebagai desainer saya akan menciptakan trend untuk memakai songket aceh di kalangan artis, model, peragawati, dan ibu-ibu pejabat kenegaraan. Mereka bisa memakai songket ini di acara-acara resmi," kata Amy.
Dengan sedikit sentuhan kreativitas, seperti cara memotong, menggabungkan dengan kain bahan lain, menambah payet, kristal, atau renda, songket Aceh menurutnya akan bisa tampil menjadi gaun muslimah yang cantik, mewah, dan elegan.
Amy yang tahun lalu memakaikan songket padang ke Miss Universe 2007, Riyo Mori, ini, mengaku prihatin dengan songket aceh yang memiliki potensi bagus untuk dikembangkan tapi tidak begitu terkenal di Tanah Air.
"Setiap ada pameran saya melihat yang diekspose besar-besaran adalah songket palembang, bugis, dan padang. Padahal songket aceh jauh lebih bagus motifnya. Jika kualitas kain songketnya diperbaiki dan didesain dengan baik, songket aceh bisa mengalahkan keindahan songket lain dan nilai jualnya jadi jauh lebih tinggi," analisa perancang gaun pengantin selebriti Indonesia Kiki Amalia dan Intan Nuraini ini.

0 komentar:

Post a Comment